CO.CC:Free Domain

2.20.2010

 Agar komputer tidak nyetrum

Kebanyakan komputer yang kita pakai kalau dipegang pada bodi CPU , ataupun pada printer akan ada terasa ada setrumnya, sehingga terkadang kita kaget ataupun takut untuk memegangnya, apalagi jika dipergunakan oleh anak-anak. Sebenarnya pada CPU komputer telah dirancang agar supaya tidak ada kontak body dengan menyertakan kabel arde yang pada setiap kabel colokan untuk ke stop kontak ( ada besi pada sisi atas dan bawah pada stekernya ).

Pungsi besi atas dan bawah itu untuk menyambungkan kabel arde dari CPU ke arde yang ada pada instalasi dirumah kita, melalui stop kontak yang ada dirumah kita ( Pada stop kontak yang menempel ditembok rumah pun ada besi pada sisi atas dan bawahnya ) , sehingga apabila ada kontak body maka akan langsung disalurkan ke tanah jadi tidak akan membuat body CPU nyetrum.
Ada sebagian stabilizer yang kita pergunakan tidak menyediakan arde pada stop kontak keluaran untuk 220V nya (Gb.1)

Stabilizer yang baik terlihat pada gambar 2.

untuk model stabilizer yang terlihat pada gambar.1 maka perlu disambungkan kabel arde dari body stabilizer ke body CPU dengan menggunakan kabel .

Tips:
  1. Selalu pergunakan steker yang ada besi ardenya dengan mengunakan kabel isi 3 (hitam-biru-kuning) yang warna kuning atau kuning plat hijau untuk arde)
  2. Apabila menggunakan rol kabel harus yang ada ardenya.
  3. Selalu pergunakan alas kaki apabila sedang bekerja didepan komputer
  4. Periksalah apakah arde instalasi dirumah masih berpungsi dengan baik
Hal tersebut diatas berlaku untuk semua peralatan listrik dirumah seperti : lemari es, mesin cuci, setrika, oven, dan peralatan listrik yang body nya terbuat dari logam.

Mudah-mudahan dengan cara diatas bisa menghindari setrum yang suka usil pada body peralatan listrik yang kita pakai, terutama pada anak-anak.

Related Posts by Categories